Satgas TMMD Kodim 0411/KM Wujudkan Impian Warga Sukanegara

Rabu, 13 Agustus 2025 - 11:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penerangan Kodim 0411/KM

Letda Inf Edi Sunggono memimpin 10 personel Satgas TMMD ke 125 Kodim 0411/KM bersama warga sekitar melaksanakan pembangunan rumah tidak layak huni (RTLH) milik Bapak Mujiono di Dusun 4 Kampung Sukanegara Kecamatan Bangunrejo Kabupaten Lampung Tengah. Rabu (13/08/2025)

Purwaanto selaku Kepala Kampung Sukanegara menuturkan, “Dari kegiatan-kegiatan yang sudah dilakukan oleh Satgas TMMD dan masyarakat, pembangunan RTLH beberapa rumah di kampung kami, salah satunya rumah milik bapak Mujiono, mencerminkan bahwa ini bukan hanya tentang upaya memperbaiki fisik bangunan saja, akan tetapi juga cerminan filosofi kebersamaan yang sangat kental dalam budaya Indonesia. Proses membangun rumah bersama-sama menggambarkan nilai kolaborasi dan kerja sama yang mempererat hubungan antarwarga,” ucap Purwanto.

“Rumah yang dibangun juga menjadi simbol kehangatan dan koneksi antara anggota satgas dengan masyarakat. Kebersamaan dalam proses ini memperkuat ikatan emosional, menciptakan ruang nyaman untuk tumbuh dan berkembang bersama,” pungkasnya.

Sementara itu Dan SSK Kapten Czi Yatiman,S.H. mewakili ungkapan Dansatgas TMMD ke 125 Letkol Inf Noval Darmawan,S.H.M.I.P., bahwa seluruh kegiatan yang dilaksanakan oleh Satgas TMMD dan warga merupakan wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam memajukan desa.

Bapak Mujiono dalam komentarnya mengatakan, “Saya merasa impian saya seperti terwujud dengan berhiaskan berkah, saya selaku warga merasakan adanya perhatian rasa keamanan dan perlindungan, kenapa itu kami sekeluarga rasakan?, karena bagi kami rumah atau tempat tinggal adalah benteng kokoh yang memberikan rasa aman dan nyaman keluarga besar kami dalam menghadapi terik matahari, hujan maupun yang lainnya,” ujarnya.

“Kami melihat jelas, proses pembangunan RTLH ini tidak hanya menghasilkan bangunan fisik saja, melainkan juga menyimpan memori bersama yang kuat. Setiap batu dan bata yang dipasang serta tangan-tangan yang bekerja menciptakan kenangan yang memperkuat solidaritas dan identitas TNI dan Rakyat,” tegasnya.

“Kami perlahan menemukan sebuah makna, yaitu kebersamaan dalam pembangunan rumah kami ini adalah membangun fondasi yang dipenuhi oleh hubungan cinta, kepercayaan serta solidaritas dalam hati TNI dan masyarakat. Satgas TMMD terus berperan aktif mewujudkan harapan dan impian kami selaku warga Kampung Sukanegara,” tutupnya. (DL)

Berita Terkait

Kasdam XXI/Radin Inten Kunjungi Markas Kodim 0411/KM
TNI-Polri Gelar Apel Bersama dan Patroli Skala Besar Pengamanan Ibadah Galungan di Wilayah Seputih Banyak
Sejumlah 196 Personel Kodim 0411/KM Laksanakan Latbak Jatri Semester II TA 2025 di Hari Pertama
Apel Gelar Pasukan Oprasi Zebra Krakatau 2025 Polres Lampung Tengah
Babinsa Koramil 411-02/Metro Utara Manfaatkan Hari Minggu Untuk Bergotong Royong Bersama Warga Binaan
Kodim 0411/KM Gelar Sosialisasi Aplikasi Centurion 21 Dan Apel Kendaraan Dinas
Ringankan Rute Warga, Babinsa Koramil 411-13/BR Pimpin Gotong Royong Pembuatan Jembatan Alternatif di Sinar Seputih
Lancar, RIKPSI CAT Online Sesi 1 KKRI Gel III TA 2025 Digelar di SMK N 1 Seputih Agung dan SMK KP Gajah Mada Metro

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 06:26 WIB

Kasdam XXI/Radin Inten Kunjungi Markas Kodim 0411/KM

Rabu, 19 November 2025 - 12:45 WIB

TNI-Polri Gelar Apel Bersama dan Patroli Skala Besar Pengamanan Ibadah Galungan di Wilayah Seputih Banyak

Selasa, 18 November 2025 - 13:57 WIB

Sejumlah 196 Personel Kodim 0411/KM Laksanakan Latbak Jatri Semester II TA 2025 di Hari Pertama

Senin, 17 November 2025 - 12:28 WIB

Apel Gelar Pasukan Oprasi Zebra Krakatau 2025 Polres Lampung Tengah

Minggu, 16 November 2025 - 11:10 WIB

Babinsa Koramil 411-02/Metro Utara Manfaatkan Hari Minggu Untuk Bergotong Royong Bersama Warga Binaan

Berita Terbaru

Berita

Kasdam XXI/Radin Inten Kunjungi Markas Kodim 0411/KM

Kamis, 20 Nov 2025 - 06:26 WIB