Peletakan Batu Pertama Kantor Subdenpom Lampung Tengah

Sabtu, 6 Juli 2024 - 06:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Media Center Kodim 0411/KM
Dandim 0411/KM Letkol Arh Rendra Febrandari Suparman,S.I.P. turut serta meletakkan Batu Pertama Pembangunan Kantor Subdenpom Persiapan Kab. Lampung Tengah bertempat di Jalan Raya Kota Gajah Desa Gunung Sugih Raya Kecamatan Gunung Sugih Kabupaten Lampung Tengah. Sabtu (06 Juli 2024)
Tanpak hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Lampung Tengah Hi. Musa Ahmad,S.Sos, Kapolres Lampung Tengah AKBP Andik Purnomo Sigit,S.H, S.I.K.,M.M., Dandenpom II/3 Lampung Mayor Cpm Haru Prabowo, S.H., M.H., M.P.M., Pabung Lamteng Mayor Inf Agus Waluyo, Forkopimda Kab. Lampung Tengah, Kepala Perangkat Daerah Kab. Lamteng, Dansub Denpom Persiapan Kota Metro Letda CPM Rosman, Dansub Denpom Persiapan Lamteng Peltu Asnawi, Camat Gunung Sugih Sudahono,S.Kpp.MM., Toga, Todat dan Tomas Kab. Lampung Tengah.

Pada kesempatan tersebut Dandenpom II/3 Lampung Mayor CPM Haru Prabowo mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Lampung Tengah atas dukungannya kepada TNI AD khususnya Polisi Militer dalam pembangunan Kantor Subdenpom Persiapan Kab. Lampung Temgah.
“Semoga kedepannya Polisi Militer dapat bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kab. Lampung Tengah,” harapnya.
Selanjutnya sambutan Bupati Lampung Tengah Hi. Musa Ahmad, S.Sos., “Menyampaikan bahwa Pemda Lampung Tengah selama ini telah berupaya untuk menciptakan situasi keamanan dan kenyamanan di masyarakat, maka itu Pemda Lamteng sangat mendukung dibangunnya Kantor Subdenpom Persiapan Lampung Tengah,” ujarnya.
“Pemda juga memberikan dukungan dalam pembangunan Kodim Lampung Tengah dalam rangka untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan di masyarakat, semoga kedepannya lebih bersinergi antara TNI – POLRI serta Pemda Lampung Tengah dalam menciptakan rasa aman masyarakat,” pungkasnya.
Kegiatan berikutnya dilanjutkan dengan peletakan batu pertama oleh para tamu undangan. Dalam perencanaanya pembangunan Kantor Subdenpom Persiapan Lampung Tengah ini diperkerikan akan selesai dalam waktu 4 bulan dengan luas tanah 4000 Meter Persegi. (DL)

Berita Terkait

Babinsa Koramil 411-09/SS Hadiri Musrenbang RKPD di Kampung Mataram Ilir
Sinergi Sehat, Danramil 411-06/SR Wakili Dandim 0411/KM, Hadir Dalam Giat Senam Bersama Komunitas Lansia Kota Metro
Buktikan Istiqomah, Kembali Koramil 411-15/Kalirejo Laksanakan Jumat Berkah
Babinsa Jajaran Kodim 411/KM Kawal Musrenbang di Wilayah Binaan
KORAMIL 411-15/KALIREJO JADI DEWAN JURI LOMBA PBB, TANAMKAN DISIPLIN SEJAK DINI DI SMP 2 MUHAMMADIYAH
Babinsa Koramil Jajaran Kodim 0411/KM Monitoring Program Makan Bergizi Gratis
Babinsa Koramil 411‑04/Trimurjo Hadiri Pengajian Akbar Muslimat NU, Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H
Jumat Berkah Koramil 411-15/Kalirejo Kodim 0411/KM

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 11:28 WIB

Babinsa Koramil 411-09/SS Hadiri Musrenbang RKPD di Kampung Mataram Ilir

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:34 WIB

Sinergi Sehat, Danramil 411-06/SR Wakili Dandim 0411/KM, Hadir Dalam Giat Senam Bersama Komunitas Lansia Kota Metro

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:53 WIB

Buktikan Istiqomah, Kembali Koramil 411-15/Kalirejo Laksanakan Jumat Berkah

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:45 WIB

Babinsa Jajaran Kodim 411/KM Kawal Musrenbang di Wilayah Binaan

Rabu, 21 Januari 2026 - 12:35 WIB

KORAMIL 411-15/KALIREJO JADI DEWAN JURI LOMBA PBB, TANAMKAN DISIPLIN SEJAK DINI DI SMP 2 MUHAMMADIYAH

Berita Terbaru