Dalam Rangka Memeriahkan HUT Korem 043/Gatam ke 78, Kodim 0411/KM Gelar Donor Darah dan Pembagian Sembako

Rabu, 3 September 2025 - 10:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penerangan Kodim 0411/KM
Kodim 0411/KM berkolaborasi bersama PMI Kota Metro menggelar kegiatan donor darah dan pemberian sembako dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 Korem 043/Garuda Hitam tahun 2025 bertempat di Aula Pamungkas Kodim 0411/KM, Jalan Veteran No. 53 Bd 22 Kel. Hadimulyo Barat, Kec. Metro Pusat, Kota Metro. Selasa (02/09/2025)
Kegiatan yang mencerminkan bentuk kepedulian sosial anggota TNI kepada masyarakat ini dihadiri langsung oleh Dandim 0411/KM Letkol Inf Noval Darmawan,S.H.,M.I.P. didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXXI Ny. Dian Noval Darmawan, Kasdim Mayor Inf Wawan Cahya Gunawan beserta istri, Pabung Lamteng Mayor Cba Suyatno beserta istri, para Pasi dan Danramil jajaran Kodim, Kapolkes Metro dr. Purnama Casia Vera, pengurus Persit dan tim petugas PMI Kota Metro.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan pengisian formulir donor darah pukul 09.00 WIB, kemudian peserta dipanggil berurutan untuk pemeriksaan tensi dan Hb serta pengecekan golongan darah sebelum pengambilan darah oleh tim PMI sebanyak 350 cc per orang.
Pada kesempatan Dandim 0411/KM bersama Ketua Persit KCK menyempatkan diri untuk memberikan bingkisan tali asih kepada para warakauri yang berada di wilayah binaan Kodim 0411/KM sebagai bentuk penghormatan dan kepedulian sosial.
Donor darah diikuti oleh anggota militer Kodim, anggota Persit dan warga masyarakat, hal ini menunjukkan solidnya partisipasi dalam kegiatan sosial ini. Acara berlangsung lancar dan khidmat, serta semakin mempererat rasa kebersamaan antara TNI, keluarga Persit, dan masyarakat. (DL)

Berita Terkait

Babinsa Koramil 411-09/SS Hadiri Musrenbang RKPD di Kampung Mataram Ilir
Sinergi Sehat, Danramil 411-06/SR Wakili Dandim 0411/KM, Hadir Dalam Giat Senam Bersama Komunitas Lansia Kota Metro
Buktikan Istiqomah, Kembali Koramil 411-15/Kalirejo Laksanakan Jumat Berkah
Babinsa Jajaran Kodim 411/KM Kawal Musrenbang di Wilayah Binaan
KORAMIL 411-15/KALIREJO JADI DEWAN JURI LOMBA PBB, TANAMKAN DISIPLIN SEJAK DINI DI SMP 2 MUHAMMADIYAH
Babinsa Koramil Jajaran Kodim 0411/KM Monitoring Program Makan Bergizi Gratis
Babinsa Koramil 411‑04/Trimurjo Hadiri Pengajian Akbar Muslimat NU, Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H
Jumat Berkah Koramil 411-15/Kalirejo Kodim 0411/KM

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 11:28 WIB

Babinsa Koramil 411-09/SS Hadiri Musrenbang RKPD di Kampung Mataram Ilir

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:34 WIB

Sinergi Sehat, Danramil 411-06/SR Wakili Dandim 0411/KM, Hadir Dalam Giat Senam Bersama Komunitas Lansia Kota Metro

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:53 WIB

Buktikan Istiqomah, Kembali Koramil 411-15/Kalirejo Laksanakan Jumat Berkah

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:45 WIB

Babinsa Jajaran Kodim 411/KM Kawal Musrenbang di Wilayah Binaan

Rabu, 21 Januari 2026 - 12:35 WIB

KORAMIL 411-15/KALIREJO JADI DEWAN JURI LOMBA PBB, TANAMKAN DISIPLIN SEJAK DINI DI SMP 2 MUHAMMADIYAH

Berita Terbaru